Trio Srikandi Jatim Sabet Emas


Di babak final, ketiganya mengalahkan wakil DIY 203-201.


Logo PON 2012 RiauTim srikandi Jawa Timur yang diperkuat Dianida Choirunisa, Mirsa Veronika Sandy, dan Novia Nuraini sukses memboyong medali emas pada cabang panahan pada PON XVIII Riau 2012. Sedangkan medali perak jatuh ke tangan tim panahan asal Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Kedua tim bertarung di babak final nomor 70 m yang digelar di Lapangan Panahan Kompleks Universitas Islam Riau, Minggu, 16 September 2012. Dalam duel ini, Dianida dan kawan-kawan menang dengan skor 203-201. Sedangkan perunggu direbut Jabar usai menekuk Papua Barat 187-184.

Sementara itu, Jawa Tengah juga sukses menambah pundi-pundi emasnya lewat cabang olahraga panjat tebing nomor perorangan putra, Temi Teli Lasa. Bertanding di Universitas Riau, Temi berhasil mengungguli pesaing terdekatnya, Eka Bayu Prabowo yang berasal dari Riau. Sedangkan medali perunggu jatuh ke tangan Amri dari Jawa Barat.

Di tempat terpisah, atlet ski air Sumatera Selatan, Hardinata Indra, sukses meraih medali emas pada nomor slalom putra. Hardinata memiliki pencapaian tali terpendek yaitu 14,25m dan 1,25 bola. Kemenangan ini cukup jauh karena terpaut 2,25m dari Herman Ade asal Kalimantan Timur yang meraih medali perak.Medali perunggu didapatkan oleh Samudra Fajar Eka dari Jawa Timur dengan panjang tali 18,25m dan empat bola.

Penulis : regi firdaus ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Trio Srikandi Jatim Sabet Emas ini dipublish oleh regi firdaus pada hari Minggu, 16 September 2012. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Trio Srikandi Jatim Sabet Emas
 

0 komentar:

Posting Komentar

Pages